Pencarian Kelompok Tani Menggunakan Sistem Informasi Geografis bagi Penyuluh di Kabupaten Agam

Penulis

  • Yossi Prima Ariyani Jurusan Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas
  • Haris Suryamen Jurusan Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas
  • Fajril Akbar Jurusan Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas

DOI:

https://doi.org/10.25077/TEKNOSI.v3i3.2017.334-342

Kata Kunci:

SIG, Kelompok Tani, Kabupaten Agam

Abstrak

Kabupaten Agam adalah salah satu kabupaten di Sumatera Barat yang 38,20% dari jumlah penduduknya bekerja di sektor pertanian. Pemerintah Kabutpaten Agam sangat menggalakkan pengembangan sektor pertanian dengan pengembangan kelembagaan dan komoditas unggulan setiap kelompok tani. Penyuluhan bagi setiap kelompok tani yang dilakukan oleh penyuluh-penyuluh dan dikelola oleh Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian Perikanan Kehutanan dan Ketahanan Pangan (BP4K2P). Dengan jumlah kelompok tani kurang lebih 1.737 kelompok dan tersebar di 2.232,30 km2  akan menyulitkan bagi BP4K2P terutama penyuluh untuk mengetahui lokasi setiap kelompok tani. Sebuah sistem informasi yang berbasis lokasi kelompok tani menjadi solusi bagi penyuluh dalam menemukan informasi setiap kelompok tani yang ada. Perangkat lunak dibangun dari rangkaian proses berurutan yang meliputi tahap analisis, desain, pengodean, dan pengujian. Analsis didapatkan kebutuhan fungsional sistem dirumuskan dengan kemampuan melakukan pencarian berdasarkan nama kelompok tani, kenagarian, jenis kelompok dan komoditi unggulan serta menampilkan rute menuju lokasi kelompok tani. Aplikasi dibangun berbasis web dengan memanfaatkan Google Maps sebagai peta dasarnya. Pengolahan data spasial memanfaatkan fitur PostGIS. Pengujian sistem dilakukan degan secara blackbox testing yang berfokus pada kemampuan fungsioanl sistem. Hasil dari pengujian yang dilakukan oleh tujuh orang penguji terhadap 7 kebutuhan fungsional menunjukkan bahwa sistem yang dibangun telah sesuai dengan kebutuhan fungsional sistem yang dirancang.

Referensi

Nuryanti, Sri, and Dewa Ketut Sadra Swastika. "Peran kelompok tani dalam penerapan teknologi pertanian." In Forum Penelitian Agro Ekonomi, vol. 29, no. 2, pp. 115-128. 2016. Wijaya, Andri, and Olvhie Ayundha. "Sistem Informasi Geografis Pemetaan Kantor Dinas Pemerintah Kota Palembang menggunakan ArcGIS." Semantik 2014 (2014). Manan, Abdul, Husain Husain, and Ni Ketut Sri Winarti. "Geographic Information System: Sistem Informasi Pembuatan Model Pengendalian Kepemelikan Ternak Sapi di Wilayah Provinsi NTB." In Seminar Nasional Informatika (SEMNASIF), vol. 1, no. 1. 2015. Harison, Harison, and Fuji Kurniawan. "Aplikasi Sistem Informasi Geografis Produksi Padi dan Cabe di Kabupaten Lima Puluh Berbasis Android." Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi 3, no. 1 (2017): 43-50. Pratikno, Harri Singgih. "Sistem Pencarian dan Pemesanan Rumah Kost Menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG)." Institut Sains dan Teknologi AKPRIND Yogyakarta (2014). Layona, Rita, and Budi Yulianto. "Aplikasi Pencarian Informasi dan Lokasi Tempat Makan pada Perancangan Mobile Berbasis Android" Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi 2.2 (2016): 9-16. Gusmão, António, Sholeh Hadi Pramono, and Sunaryo Sunaryo. "Sistem Informasi Geografis Pariwisata Berbasis Web Dan Pencarian Jalur Terpendek Dengan P Algoritma Dijkstra." Jurnal EECCIS 7, no. 2 (2013): 125-130. Yuhana, Umi Laili, O. Cahyadi, and H. Fabroyir. "Pemanfaatan Google Maps Untuk Pemetaan dan Pencarian Data Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia." Alumni Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Sisfo-Jurnal Sistem Informasi (2010). Fajaruddin, Nur, and Ali Tarmuji. "Pembangunan Sistem Pencarian Lokasi Dengan Geolocation Berdasarkan GPS Berbasis Mobile Web (Studi Kasus Pencarian Lokasi Hotel di Yogyakarta)." Jurnal Sarjana Teknik Informatika 1, no. 1 (2013). R. R. Siahaan, K. I. Satoto, and K. T. Martono, "Implementasi Sistem Informasi Geografis Daerah Pariwisata Kota Semarang Berbasis Android dengan Global Positioning System (GPS)," Jurnal Teknologi dan Sistem Komputer, vol. 2, no. 1, pp. 96-109, Jan. 2014. doi: 10.14710/jtsiskom.2.1.2014.96-109, [Online].

Unduhan

Telah diserahkan

10-10-2017

Diterima

29-11-2017

Diterbitkan

31-12-2017

Cara Mengutip

[1]
Y. P. Ariyani, H. Suryamen, dan F. Akbar, “Pencarian Kelompok Tani Menggunakan Sistem Informasi Geografis bagi Penyuluh di Kabupaten Agam”, TEKNOSI, vol. 3, no. 3, hlm. 334–342, Des 2017.

Terbitan

Bagian

Articles

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

> >> 

Artikel Serupa

> >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.