Sistem Informasi Kegiatan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Respati Yogyakarta

Hamzah Hamzah(1*)
(1) 
(*) Corresponding Author



Abstrak


Intisari— Unit Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat merupakan salah satu unit di Universitas Respati Yogyakarta yang bertugas untuk mengelola kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh dosen. Dalam proses pengolahan data kegiatan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat masih mengalami beberapa permasalahan yaitu belum adanya basisdata yang digunakan untuk pengumpulan data rekam jejak kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat oleh dosen dan sistem pengarsipan dokumen masih berbentuk kertas yang berdampak pada kerusakan dokumen, hilangnya dokumen,  efesiensi ruang dan pencarian data. Penelitian yang dilakukan bertujuan mengembangkan sistem informasi yang dapat melakukan proses pengolahan data penelitian  dan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Unit Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Universitas Respati Yogyakarta. Pengolahan data mengacu pada komponen beban kerja dosen dibidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Metode pengembangan dilakukan dengan tahapan analisa sistem, perancangan sistem, coding dan implementasi sistem. Pengembangan perangkat lunak nantinya berbasis web dengan perangkat pengembangan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai DBMS. Hasil pengembangan sistem informasi penelitian dan pengabdian masyarakat nantinya diharapkan dapat membantu Unit Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat dalam proses pengolahan data rekam jejak kegiatan penelitian dan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan dosen.

 

Kata Kunci— Sistem Informasi, Penelitian, Pengabdian kepada masyarakat, Dosen 



Teks Lengkap:

PDF


Artikel Statistik

Abstrak telah dilihat : 2581 kali
PDF telah dilihat : 1972 kali

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

Alamat Redaksi :
Departemen Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi
Universitas Andalas
Kampus Limau Manis, Padang 25163, Sumatera Barat

email: teknosi@fti.unand.ac.id

  Jumlah Pengunjung :

 

Creative Commons License
This work by JSI-Unand and licensed under a CC BY-SA 4.0 International License.